100KPJ

Menyedihkan, Mobil Saling Tumpuk dan Motor Berserakan Usai Banjir

Share :

100kpj – Beberapa wilayah yang terkena banjir sejak Rabu 1 Januari 2020 sudah mulai surut. Banjir kali ini terlihat cukup besar dengan banyaknya mobil dan motor yang berserakan di jalan, dan mengalami kerusakan parah.

Seperti yang terjadi di ompleks Perumahan Pondok Gede Permai, Jatiasih, Kota Bekasi. Usai surut pada Kamis siang, warga masih belum bisa membenahi mobil-mobil yang saling menumpuk serta motor yang berserakan.

Sebab membutuhkan alat cukup memadai untuk merapihkan itu semua. Rusaknya mobil dan motor akibat banjir, pastinya bakal mengeluarkan dana yang tak sedikit untuk bisa mengembalikannya seperti sedia kala.

Sebagai langkah awal, mungkin Anda bisa mengecek sistem kelistrikan mobil terlebih dahulu, dan jangan mencoba untuk menyalakannya. Sebab, mobil terkena water hammer.

"Buat yang mobilnya kerendam banjir, tolong setelah air surut, jangan langsung hidupkan mesin. Itu bisa menyebabkan kerusakan parah karena mesin terkena water hammer," kata owner Dirty Jeep Channel, Karman Mustamin, di akun Twitternya.
Share :
Berita Terkait