100KPJ

Ini Motor Matik Honda-Yamaha yang Naik Harga di Awal 2020

Share :

100kpj – Pajak Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor atau BBN-KB DKI Jakarta yang semula 10 persen naik menjadi 12,5 persen. Peraturan baru itu sudah resmi berlaku sejak beberapa waktu lalu, tepatnya pada pertengahan bulan Desember 2019 lalu. Hal tersebut menyebabkan harga sepeda motor matik di ibu kota ikut menjadi naik, dan tidak menutup kemungkinan juga harga motor matik di daerah pun akan ikut terkerek.

Yamaha mngklaim bahwa kenaikan harga motor matik akibat dari pengaruh naiknya biaya BBN-KB DKI Jakarta dan di wilayah lain itu tidak membuat khawatir, karena imbas kenaikan harga motor bukan hanya dilakukan oleh Yamaha saja, tapi pabrikan lain pun akan menaikan harga motor matiknya.

Penulusuran 100kpj.com, di akhir bulan Desember 2019 lalu harga motor termurah Yamaha berasal dari segmen matik, yakni Mio M3 125 yang ditawarkan senilai Rp15,64 juta, sedang yang termahal adalah TMAX Dx dengan banderol Rp319 juta.

Begitu pun Honda harga motor matik termurah Honda berasal dari keluarga BeAT dengan varian Sporty. Motor matik yang populer di Indonesia itu dijual senilai Rp16,3 jutaan dengan status in the road Jakarta.

Kenaikan 2,5 persen terhadap produk Honda yang harganya di bawah Rp20 juta sebenarnya tak terlalu terlihat. Namun, jika dibeli melalui skema kredit atau mengangsur secara bulanan, tentu cukup terasa.

Uniknya dibeberapa wilayah di indonesia harga motor matik belum mengalami kenaikan, seperti di Purwakarta, Jawa Barat. Satryo Dewasta, Koordinator Sales Honda Rama Motor, Purwakarta mengaku kepada 100kpj.com melalui sambungan telepon menjelaskan bahwa kenaikan harga diperkirakan pada tanggal 10 Januari 2020 nanti.

Share :
Berita Terkait