100kpj – PT Electra Distribusi Indonesia resmi meluncurkan ALVA One XP di pameran Indonesia International Motor Show atau IIMS 2024, Februari lalu. Namun, motor listrik tersebut baru akan dikirim ke konsumen mulai April.
"One XP sejak diluncurkan di IIMS sudah banyak yang pesan, harusnya mulai April sudah bisa di delivery ke konsumen," kata Chief Marketing Officer Alva, Putu Swaditya Yudha disela-sela uji coba Alva One Xp di Bintaro, belum lama ini, seperti dikutip 100KPJ.
Pria yang akrab disapa Adit itu mengaku pendistribusian yang dilakukan pada April nanti bukan tanpa sebab. Dalam hal ini, perusahaan dan juga instansi terkait sedang menghitung jumlah Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN).
Dengan adanya insentif TKDN yang diberikan oleh pemerintah untuk motor listrik Alva One XP ini, maka konsumen yang sudah memesan motor listrik tersebut akan mendapatkan harga baru yang diklaimnya akan lebih terjangkau.
"Harga Rp38,5 juta sebelum subsidi, jadi orang orang pesan dulu. Jadi, walaupun barangnya ada terus kalau mau memanfaatkan subsidi bisa di April nanti," tutur dia.
Soal spesifikasi, Alva One XP hampir mirip dengan Alva One sebelumnya. Motor listrik ini masih menggunakan penggerak belakang model hub motor berkekuatan 4 kW dan torsi 46,5 Nm. Penggerak listrik tersebut dibekali baterai berkapasitas 60V 45 Ah atau setara 2,7 kWh yang dapat dicas dalam kurun waktu 4 jam.
Dengan spesifikasi tersebut, motor listrik Alva One XP bisa melaju hingga 90 km/jam dengan jarak tempuh mencapai 70 km dalam satu baterai. Jadi dengan spek tersebut cukup untuk dipakai diperkotaan.