Menurut laman resmi Honda, harga Vario 160 saat ini mulai dari Rp26,639 juta sampai Rp29,513 juta, sedangkan PCX 160 sudah di atas Rp30 jutaan. Tidak menutup kemungkinan PT Astra Honda Motor sebagai produsen akan memasang harga produk terbarunya itu bersaing dengan Grand Filano.
Melalui undangan resminya yang diterima 100kpj, produsen motor berlambang sayap mengepak itu tidak menjelaskan produk terbaru yang dimaksud.
"Sehubungan dengan pengenalan produk baru sepeda motor Honda, bersama ini kami mengundang Bapak/Ibu atau jurnalis yang ditugaskan untuk hadir dalam press conference yang akan diselenggarakan, Jumat 2 Februari 2024," tulis keterangannya.
Dugaan kuat Honda Stylo 160 masuk Indonesia berawal dari desain patennya yang terdaftar di Kementerian Hukum dan HAM, melalui Direktorat Hak Cipta dan Design Industri Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual.