100KPJ

Kunci Motor Honda BeAT, Vario, dan Scoopy Gampang Dibobol Maling, Ini Kata Pakarnya

Share :

100kpj – Pencurian motor, atau curanmor semakin meresahkan. Baru-baru ini Polsek Tambora, Jakarta Barat membongkar sindikat curanmor yang mengincar motor matik diantaranya Honda BeAT, Scoopy, dan Vario.

Polisi berhasil mengamankan sindikat pencurian itu saat mengangkut 18 motor matik, pakai kontainer saat hendak dikirim dari Jakarta ke Lampung. Motor-motor matik itu tidak punya surat-surat.

Untuk mengelabui petugas, belasan motor itu menggunakan plat nomor, dan STNK (Surat Tanda Nomor Kendaraan) palsu, didominasi Honda BeAT, Scoopy, dan Vario, meski ada beberapa Yamaha NMAX.

Penasaran dengan cara mereka sebegitu mudanya mengambil motor matik tersebut, Polsek Tambora melakukan wawancara terhadap pelaku, yang mengaku sudah melakukan kejahatan itu sejak umur 17 tahun.

“Kalau motor yang sering dicuri itu motor Vario, Scoopy, sama Beat. Karena motor itu pengamanannya sangat mudah ya untuk dijebol, sangat mudah untuk diambil ya," ujar pelaku.

Menurutnya, hanya bermodal kunci T yang sudah dimodifikasi berikut dengan magnet untuk membuka tutup lubang kuncinya. Hanya dalam waktu beberapa detik sudah terbuka.

Share :
Berita Terkait