100KPJ

Sudah Kebakaran 2 Kali, Depo Pertamina Plumpang Pemasok BBM Jenis Apa?

Share :

Melansir laman resmi Pertamina, gudang penyimpanan BBM di Plumpang tersebut berfungsi untuk mengirimkan 20 persen kebutuhan bahan bakar harian di Indonesia, atau sekitar 25 persen dari total kebutuhan SPBU Pertamina.

Depo Pertamina di Plumpang sudah beroperasi sejak 1974 dengan kapasitas penyimpanan BBM sebanyak 291.889 kilo liter. Pelbagai jenis bahan bakar yang dipasok ke SPBU dari depo tersebut adalah jenis bensin, dan solar.

Semua jenis BBM yang dijual oleh perusahaan pelat merah itu dipasok dari Plumpang, seperti premium pada saat itu yang sekarang sudah dihentikan penjualannya. Kemudian untuk mesin diesel ada bio solar, Pertamina Dex, Dexlite. 

Sedangkan untuk kebutuhan kendaraan bermesin bensin, gudang itu juga sebagai pemasok Pertamax, Pertalite, dan Pertamax Turbo. Didistribusikan melalui Terminal Automation System yang disebut New Gantry System.

Dari situ baru diantar ke kompartmen, mengandalkan 294 unit mobil tangki untuk disebar ke seluruh SPBU di wilayah Jabodetabek. Artinya fungsi depo tersebut memang cukup vital, dan salah satu terpenting di Indonesia.

Menariknya sanking berpengaruhnya terhadap ketersediaan SPBU di jantung Ibu Kota, depo Plumpang juga sempat masuk dalam nominasi most efficient storage terminal pada ajang Global Tank Storage Award 2018.

Terminal penyimpanan paling efektif lainnya yang masuk nominasi tersebut adalah Saudi Aramco Terminals, Vesta Terminal Antwerp (Belgia), dan IL&FS Prime Terminals (Uni Emirate). 

Share :
Berita Terkait