100KPJ

3 Motor Ikonik Honda Kini Bisa Jalan Tanpa Bensin

Share :

100kpj – Honda secara resmi meluncurkan tiga motor listrik terbaru untuk pasar roda dua di China. Ketiga motor tersebut berbasis motor-motor ikonik dari pabrikan asal Jepang tersebut, yakni Super Cub, Dax, dan Zoomer.

Melansir dari Topgear, Rabu 11 Januari 2023, ketiga motor listrik anyar ini adalah Cub e:, Dax e:, dan juga Zoomer e:. Semuanya merupakan motor yang memiliki dimensi kecil dan hanya mengapdosi jok tunggal.

Untuk desain, semuanya mirip dengan yang versi konvensional atau bensin. Yang agak berbeda ada pada motor Cube e:, di mana kini memiliki dek atau pijakan kaki seperti halnya motor-motor matik kebanyakan.

Yang menarik lainnya adalah, Honda mempersiapkan opsi pedal gowes seperti halnya sepeda listrik. Alhasil, ketika motor listrik tersebut habis daya pada baterainya, maka pengendara bisa menggowesnya untuk tetap melakukan perjalanan.

Motor- motor listrik dari Honda ini, menjadi awalan dalam rencana mereka yang bakal meluncurkan puluhan model sepeda motor listrik Honda secara global pada tahun 2025 nanti.

Share :
Berita Terkait