100kpj – Pasar motor listrik kini mulai melihat perkembangan yang cukup pesat di Indonesia, semua produsen memamerkan produk andalannya. Konsumen pun kini bisa banyak memilih motor listrik dari berbagai berbagai merek dan sesuai kebutuhannya.
Bahkan, Ducati Indonesia, yang kini dipegang oleh PT Legenda Motor Indonesia (LMI) juga tengah bersiap untuk ikut bermain di segmen motor ramah lingkungan. Joe Surya, CEO PT LMI mengatakan, menghadirkan sepeda motor listrik Ducati memang jadi rencananya.
Akan tetapi, pabrikan asal Italia tersebut mengaku tak mau sembarangan untuk merilis motor listrik. Maka itu persiapan harus sangat matang.
"Motor listrik tidak hanya menjual produk, tapin juga mempersiapkan infrastruktur. Misalkan mekaniknya juga berbeda, bukan yang biasa lagi, tapi lebih ke mekanik elektro," jelas Joe saat ditemui di diler Ducati, Bintaro, Tangerang Selatan, Kamis 3 November 2022.
Selanjutnya, untuk motor listrik Ducati ini juga menjadi produk pertama yang akan dihadirkan. Sehingga, pihak prinsipal tentunya membuat model ramah lingkungannya tersebut dengan sangat hati-hati.
"Tapi, saya lihat desain dari kualitas produk, Ducati is one of the best in the world. Kita berharap bisa jual di akhir tahun depan," katanya.
Ducati Indonesia juga belum bisa menceritakan, model apa yang bakal dibawa untuk masyarakat Tanah Air. Sejauh ini, Ducati sendiri baru memperkenalkan prototipe motor balap listrik, MotoE V21L.