100kpj – Demi merangkul orang kaya pecinta motor sport di dunia, Yamaha sedang mempersiapkan produk terbarunya. Namun hingga kini belum diketahui tioe yang dimaksud, meskipun sudah ramah menjadi bahan perbincangan.
Melansir Motorcycle.com, dan Greatbiker.com, sebelumnya pabrikan asal Jepang itu diam-diam sudah mendaftarkan nama motor sport baraunya, Yamaha R7 dalam registrasi uji emisi di California Air Resources Board atau CARB.
Namun hingga kini tidak ada lagi kabar terkait R7, bahkan muncul nama baru dari pabrikan motor berlogo garpu tala tersebut, yaitu YZF-R9 sejak Maret 2021. Kini kabar terbarunya, produk tersebut akan meluncur dalam waktu dekat.
Melalui channel Youtube Mich Superbike, rendering R9 ditampilkan dalam desain futuristis. Fairingnya tampak minimalis karena tidak menutupi seluruh mesin besarnya, dengan menonjolkan sasis delta box yang kokoh mengkotak.
Bagian tameng, serta windscreen depan menonjolkan ciri khas R series terbaru, dipadukan head lamp atau lampu utama yang sipit. Struktur tangki memainkan banyak lekukan, mengalir sampai jok dan bodi belakang dengan garis tajam.
Pada sektor kaki-kaki, suspensi depan upside down dibalut warna emas pada tabung atas, dengan spakboard hitam berbahan karbon. Pengereman depan double disk brake didukung kaliper besar yang membuat sektor depan tampak gemuk.
Namun rendering yang ditampilkan dalam video Youtube tersebut tidak ada keterangan resmi dari Yamaha, sehingga hanya sekadar dugaan bahwa wujud Yamaha R9 yang kabarnya meluncur pada 2022.
Melalui Greatbikers, mesin yang bersarang di moge baru Yamaha itu diduga memiliki kapasitas mesin 889cc milik MT-09 tiga silinder. Dapat menyemburkan tenaga maksimal 119 PS dan torsi 93 Nm di putaran mesin 7.000 rpm.
Fitur-fitur didalamnya tentu akan mengikuti kebutuhan, dan spesifikasi mesin nantinya. Namun diharapkan sudah memiliki quick shifter, sistem slipper clutch, kontrol traksi, hingga pengereman ABS (anti-lock braking system).
Belum ada informasi terkait waktu tepat peluncuran Yamaha R19 pada tahun depan, begitu juga negara pertama yang akan menjualnya. Tunggu saja!