100kpj – Kawasaki baru saja meluncurkan motor anyar bergaya retro untuk pasar Eropa, yakni Kawasaki Z650RS. Walau bergaya klasik, tapi motor tersebut memiliki spesifikasi yang buas dan memiliki fitur yang modern.
Melansir dari Paultan, Kawasaki Z650RS ini memakai mesin yang sama dengan milik Kawasaki Ninja 650 dan Z650 saat ini.Yakni mesin dua silinder dengan 649cc berpendingin carian.
Dengan mesin tersebut, tenaga yang dimuntahkan oleh Kawasaki Z650RS tersebut mencapai 68 PS. Kawasaki menyebut motor ini memiliki performa yang sangat mumpuni dengan banyak fitur.
"Dengan reputasi yang dapat dibenarkan untuk daya tahan dan performa, unit mesin yang dilengkapi assist dan slipper clutch juga telah menjadi dasar dari mesin yang dilombakan untuk meraih kesuksesan di balapan Isle of Man TT yang melelahkan," bunyi pernyataan Kawasaki.
Untuk tampilan, cat dan garis-garisnya memberikan kesan klasik yang kental. Cover duck tail di belakang jok juga mirip dengan motor ikonik Kawasaki Z650-B1 tahun 1977. Lampu depan LED berbentuk bulat yang khas nuansa retro modern.
Panel instrument sudah digital yang menyediakan berbagai informasi bagi si pengendara. Kawasaki Z650RS dilengkapi dengan suspensi depan konvensional 41 mm.
Sedangkan suspensi belakang pakai shock breaker horizontal khas Kawasaki yang bisa diatur pre-load. Velg berwarna emas makin membuat motor kian bergaya. Sementara untuk pengereman, ada dua cakram di depan berukuran 300 mm dengan caliper dua piston.
Sistem pengereman didukung oleh teknologi ABS dari Bosch. Kawasaki Z650Rs ini tersedia dalam tiga pilihan warna, yakni Metallic Spark Black, Candy Emerald Green, dan Metallic Moondust Gray/Ebony. Kawasaki akan membanderol model terbaru ini dengan harga mulai dari USD 10.350 atau setara dengan Rp147 jutaan.