100kpj – Honda resmi meluncurkan Honda Cross Cub 110 edisi terbatas. Motor bebek dengan gaya offroad ini hadir dengan varian warna anyar, yakni Puco Blue.
Motor ini pertama kali diperkenalkan pada 2017 saat pameran Tokyo Motor Show, namun baru dijual resmi di tahun berikutnya, Wujudnya mirip dengan model CT125, yang saat ini dipasarkan di Indonesia dengan banderol Rp76 jutaan.
Baca Juga: Bocor Foto-foto Motor Yamaha All New YZF-R7, Pengganti YZF-R6
Dilansir dari Rideapart, CC 110 mengusung desain motor bebek, namun diberi sentuhan offroad di beberapa bagian, seperti ban yang bisa melintasi medan tanah serta setang tinggi dan lebar.
Produsen yang memakai logo sayap mengepak itu kini meluncurkan CC 110 dengan kelir biru, yang dibuat hanya sebanyak 2.000 unit. Sebelumnya, kuda besi ini hadir dengan kelir hijau, kuning dan putih.
Mesinnya mengandalkan konfigurasi satu silinder berkapasitas 110cc, yang dapat menghasilkan tenaga 7,9 daya kuda serta torsi maksimum 8,5 Newton meter. Seluruh kemampuan itu disalurkan ke roda belakang melalui transmisi manual empat percepatan.