100KPJ

Dibuka Presiden Jokowi, Pameran IIMS Hybrid 2021 Resmi Digelar

Share :

100kpj – Pameran Indonesia International Motor Show atau IIMS Hybrid 2021 resmi dibuka Presiden Joko Widodo (Jokowi). Pameran yang memadukan konsep offline dan online ini diharapkan bisa menjadi momen kebangkitan industri otomotif yang sempat anjlok sejak pandemi COVID-19.

Saat membuka pameran tersebut, Presiden Jokowi terus mengingatkan pentingnya mematuhi protokol kesehatan (prokes) selama acara berlangsung.

“Sebenarnya saya ingin hadir langsung di IIMS tahun ini, karena saya ingin melihat indsutri otomotif bangkit setelah diterpa COVID-19. Perlu diingat, kita masih ada di masa pandemi dan harus waspada. Tapi kita juga tak boleh berhenti menggerakan ekonomi,” kata Presiden Jokowi melalui sambungan virtual dari Istana.

Baca juga: Meluncur Hari Ini di Indonesia, Italjet Dragster Dijual Mulai Rp137 Juta

Pameran IIMS Hybrid 2021 sendiri bakal berlangsung selama 11 hari mulai hari ini, Kamis 15 April hingga Minggu 25 April 2021 mendatang. Namun, mengingat situasinya masih pandemi, maka kapasitas pengunjung dibatasi menjadi hanya 25 persen saja. Sisanya bisa menyaksikan pameran tersebut secara virtual.

"Aturan yang dibolehkan saat ini adalah 25 persen dari kapasitas normal. Jadi kita sudah hitung per harinya dibatasi 5.000 pengunjung, lebih satu saja tidak bisa masuk," tegas Hendra Noor Saleh, Presiden Direktur Dyandra Promosindo selaku promotor IIMS Hybrid 2021.

Bagi pengunjung yang ingin hadir di IIMS Hybrid 2021 tak perlu membawa surat keterangan swab dan PCR. Namun tetap harus mematuhi protokol kesehatan, seperti menggunakan masker dan menjaga jarak.

Sedangkan untuk pembelian tiket hanya bisa dilakukan secara online, yakni Rp50 ribu untuk hari kerja (Senin-Jumat) dan Rp75 ribu untuk hari libur atau weekend.

Pameran IIMS Hybrid 2021 dipastikan bakal diramaikan sejumlah perusahaan otomotif, baik roda dua maupun roda empat. Biar tak penasaran, berikut kami rangkum daftar lengkapnya.

Roda Empat

Toyota, Daihatsu, Honda, BMW, MINI, MG, Mitsubishi, Prestige, Renault, DFSK, Jeep, dan Wuling.

Roda Dua

Honda, Benelli, Kawasaki, KTM, Husqvarna, Vespa, Italjet, NIU, Royal Alloy, Velocifero, Royal Enfield, dan Selis.

Share :
Berita Terkait