“Kata orang-orang Krayan, dan warga Desa Semamu, kami orang pertama dari luar pulau Kalimantan atau dari daerah sekitar itu yang mampu menembus jalur darat. Untuk jarak sekitar 200 km, kami butuh waktu 5 malam, 6 hari tanpa mekanik,” tuturnya.
Cerita horor yang bikin merinding saat perjalanan
Selama memasuki jalur hutan, Ibnu Jamil bersama tim yang disebut Serigala Rider itu tidak mendapatkan sinyal. Hingga akhirnya, artis peran yang baru melangsungkan pernikahannya itu mengalami hal mistis di tengah perjalanannya tersebut.
“Lokal mistisnya ketika di salah satu tanjakan tepatnya jam 4 sore menuju jam 5 sore, matahari sudah mulai hilang, hujan lebat. Baru dua motor yang berhasil naik tanjakan. Dan kita naikin ganti-gantian tiga motor lainnya,” tuturnya.
“Tiba-tiba pas gue mau naikin motor, di depan om Gareng terlintas cahaya warna oranye. Diam semua beberapa detik, akhirnya saya bilang ke tim, ternyata mereka melihat hal yang sama,” lanjutnya.