Fitur-fitur yang tersemat di dalamnya terbilang lengkap, meski bentuknya dibuat lawas namun teknologinya moderen. Seperti drive mode untuk mengatur buasnya mesin saat berkendara dengan pilihan, Rain, Rock, atau Roll.
Untuk sektor keamanannya, didukung pengereman ABS (Anti-lock Braking System), DBC (Dynamic Brake Control). Kemudian EDTC (Engine Drag Torque Control) sehingga saat menurunkan kecepatan dengan engine brake tanpa ban selip.
Mengingat bobotnya yang cukup berat, maka untuk memudahkan penggunanya saat di lahan parkiran BMW menyematkan fitur Reverse Assist. Sehingga moge tersebut bisa berjalan mundur.
Sebelumnya mantan Luna Maya itu ingin melakukan turing ke luar daerah menggunakan moge buatan Jerman tersebut, namun baru-baru ini dia hanya sekadar keliling kawasan Bintaro, Tangerang bersama Andre Taulany dan grup bandnya.
Melalui video Youtube Andre Taulany TV, vokalis asal Bandung tersebut ternyata cukup iseng. Sebab di tengah perjalananannya di kawasan Bintaro, Ariel menggoda wanita pengguna Yamaha Mio 125 saat berhenti di lampu merah.
“Mba, mba Andre Taulany,” ucap mantan Sofia Latjuba itu kepada wanita pengguna motor matik sembari menunjuk Andre yang menggunakan BMW G 310 R.