100KPJ

Rumah Nikita Mirzani di Jaga Polisi, Jangan Kaget Lihat Isi Garasinya

Share :

100kpj – Nikita Mirzani memang dikenal sebagai artis kontroversi, banyak pernyataannya yang kerap menjadi pembicaraan hangat. Salah satunya adalah komentar dia menyikapi kepulangan Habib Rizieq Shihab pada 10 November 2020.

Artis berambut bondol itu secara terang-terangan menyebut bahwa Pemiimpin Front Pembela Islam (FPI) itu adalah tukang obat. Bahkan dia merasa tidak takut, meskipun imam besar tersebut memiliki banyak pengikut.

“Gara-gara Habib Rizieq pulang ke Jakarta, penjemputannya gila-gilaan. Nama habib itu adalah tukang obat, screenshot. Nah, nanti banyak antek-anteknya nih, mulai nih ya, enggak takut gue juga,” ujarrnya dalam video viral yang beredar di media sosial.

Adanya penyataan tersebut, tentu menimbulkan reaksi dari FPI dan PA 212. Sehingga ada ancaman jika Nikita tidak meminta maaf kepada Habib Rizieq, akan dilaporkan ke pihak kepolisian, bahkan rumahnya bakal diserbu massa.

Untuk mengantisipasi hal tersebut, tanpa ada permintaan dari Nikita Mirzani, ternyata Polres Jakarta Selatan telah melakukan patroli di kediamannya. Seperti yang disampaikan Wakapolres Metro Jaksel, AKBP Antonius Agus Rahmanto.

“Dari semalam anggota kami sudah patrol pengamanan di sekitarr kediaman yang bersangkutan, untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan,” ujar Agus kepada wartawan, Jumat 13 November 2020.

Melalui tayangan Youtube pribadinya, Nikita kerap memperlihatkan kehidupannya yang glamor. Ibu tiga orang anak itu tinggal di rumah yang cukup besar, lengkap dengan asisten pribadi, baby sister, sopir dan pembantu rumah tangga.

Di dalam garasi rumahnya terparkir mobil mewah, dan motor besar alias moge. Ada beberapa mobil yang kerap digunakannya sehari-hari bersama sopir pribadi, atau dikendarai sendiri seperti halnya Toyota Alphard, dan Mini Cooper.

Selain kedua mobil tersebut, artis berbadan seksi itu juga sempat memiliki Mercedes-Benz S450L pada 2018 lalu. Selain mobil, dia juga hobi menunggangi moge buatan Jerman yang dibelinya, yaitu BMW R Nine T Spezial.

Banderol BMW R Nine T itu sempat diungkapkan saat ingin dijual kepada Billy Syahputra di channel Youtube pribadinya. “Ini motor gue jual buat nambahin beli mobil baru, gue waktu beli baru hampir Rp1 miliar,” katanya.

Soal jantung pacu, R Nine T edisi terbatas itu ditanamkan mesin boxer dua silinder dengan kapasitas 1.170cc. Sehingga tenaga maksimal yang dapat disemburkan mencapai 110 daya kuda dan torsi 116 newton meter.

 

 

 

Share :
Berita Terkait