100KPJ

Ngeri, Begini Rasanya Naik Mobil Berkecepatan 532 Km/jam

Share :

100kpj – Baru-baru ini, hypercar SSC Tuatara memecahkan rekor sebagai mobil terkencang di dunia. Tak main-main, mobil bertubuh ramping itu mampu melesat hingga lebih dari 500 kilometer per jam. Lantas, bagaimana perasaan pengendara atau penumpang yang berada di dalamnya?

Beberapa pekan sebelum melakoni tes performa, SSC Taratura sempat diuji coba pendiri perusahaan SSC North America, Jerod Shelby dan ditemani seorang host bernama Buddy Wyrick di kursi penumpang. Segalanya terlihat baik-baik saja sebelum pedal gas mulai dipijak.

Baca juga: Terkencang di Dunia, Mobil Sport Ini Bisa Melesat Hingga 532 km/jam

Hanya butuh sekian detik sampai mobil tersebut melaju di kecepatan tinggi. Buddy kemudian memegangi sabuk pengamannya sambil menunjukkan ekspresi penuh was-was dan takut. Bahkan, mulutnya setengah menganga.

“Oh. My. God,” ujar Buddy dengan perasaan tak tenang.

Tak lama setelahnya, Shelby yang berada di kursi kemudi mengurangi kecepatan mobil, bahkan sempat menghentikannya. Hal tersebut dia lakukan untuk memberi ketenangan sesaat pada penumpang. Namun, belum juga Buddy bisa bernafas lega, Shelby kembali memacu SSC Tuatara sekencang mungkin.

“Aku ingin kamu merasakan sensasinya,” kata Shelby kepada Buddy.

Mobil berkelir hitam tersebut kemudian melesat bagai kilat. Suara raungan knalpot membuat segalanya kian mengerikan. Hampir semua orang yang menyaksikan video mungkin sepakat, Tuatara memang cepat. Hal tersebut bisa dibuktikan melalui rekaman melalui sisi luar. Bahkan, tak mudah bagi mata kita menangkap kecepatannya.

“Oh. My. God. Aku mungkin bakal malu saat melihat ekspresi wajahku di rekaman,” ucap Buddy.

Lebih jauh, Buddy juga menceritakan pengamalannya melaju dengan SSC Tuatara. Dia mengaku, selama hidup di dunia, baru kali itu dirinya merasakan mobil sedemikian kencang. Maka pantas jika selama di berada dalam, Buddy terlihat ketakutan.

“Mungkin ini kali pertama saya bicara banyak hal (tentang kendaraan), karena mesin mobil itu seperti monster ganas, selain itu raungannya, pengalaman saat berada di dalam, dan segalanya membuat saya terkejut,” kata dia.

 

 

SSC Tuatara Mobil Terkencang di Dunia

Beberapa hari lalu, SSC Tuatara didaulat sebagai mobil terkencang di dunia, mengalahkan dua pesaing utamanya, yakni Koenigsegg Agera RS dan Bugatti Chiron Sport. Karuan saja, kendaraan dengan tampang futuristik itu bisa melesat hingga kecepatan lebih dari 532 kilometer per jam.

SSC Tuatara melakukan tes sebanyak dua kali. Pada pengujian pertama, mobil tersebut mencapai kecepatan 484,5 kilometer per jam, sedangkan tes kedua jauh lebih tinggi, yakni 532,93 kilometer per jam. Maka dengan begitu, rata-rata kecepatan mobil berada di angka 508,73 km/jam.

Tes performa yang digelar di State Route 160, Amerika Serikat, pada 10 Oktober 2020 tersebut diamati sejumlah pejabat dan dilacak menggunakan peralatan logging GPS yang terintegrasi 15 satelit. Sehingga, keakuratan hasilnya terbilang sangat tinggi.

Secara spesifikasi, mobil tersebut memang berada di atas rata-rata. SSC Taratura dibekali mesin V8 flat-plane 5.900cc twin-turbo yang mampu menghasilkan tenaga 1.750 daya kuda dan torsi 1.735 Nm. Pembekalan tersebut disalurkan ke roda belakang melalui transmisi manual komputerisasi tujuh-percepatan.

SSC sendiri menjual Tuatara secara umum dengan status terbatas, yakni hanya 100 unit. Maka, rasanya tak heran jika harga termurahnya tembus US$1,6 juta atau setara Rp23 miliaran.

Share :
Berita Terkait