100KPJ

Tukang Jahit Penantang Gibran Aslinya Orang Kaya, Kendaraannya Banyak

Share :

100kpj – Setelah melalui babak panjang, penjahit asal Surakarta, Bagyo Wahyono akhirnya berhasil maju di Pemilihan Walikota atau Pilwalkot 2020. Pada kontestasi politik yang sedianya digelar akhir tahun itu, Bagyo menggandeng ketua RW bernama FX Supardjo sebagai pasangannya.

Keinginan Bagyo Wahyono menjadi pemimpin di Solo agaknya bukan pekerjaan mudah. Sebab, Bagyo sedianya bakal menantang putra pertama Presiden Jokowi, Gibran Rakabuming yang diusung banyak partai politik. Kendati begitu, dalam sejumlah pemaparannya, dia mengaku tak khawatir meski peluangnya kecil.

Baca juga: Harta Berjalan Putra Jokowi, Gibran Yang Mencalonkan Wali Kota Solo

Sebagian kita mungkin sepakat, untuk maju sebagai calon pemimpin daerah, dibutuhkan sejumlah modal di awal. Selain dukungan partai politik, tentu butuh sokongan dana yang tak main-main. Hal itu bertujuan untuk mendukung proses kampanye serta promosi diri sebelum kontestasi dimulai.

Lantas, berapa jumlah kekayaan Bagyo Wahyono sampai berani maju menantang Gibran dan pasangannya, Teguh Prakoso?

Disitat dari laporan harta kekayaan KPK atau ELHKPN, Jumat 25 September 2020, jumlah harta yang dimiliki Bagyo Wahyono ternyata cukup besar. Bahkan, berkas yang dia laporkan awal bulan ini mengungkap, kekayaannya mencapai Rp1,98 miliar. Tentu banyak pihak tak menyangka dia memiliki harta sebanyak itu.

Kebanyakan, hartanya tersebut dia pergunakan untuk keperluan tanah dan bangunan senilai Rp1,7 miliar. Selain itu, dia juga memiliki ketertarikan lebih di bidang otomotif dengan mengoleksi dua unit mobil dan dua unit motor. Seluruhnya berjumlah Rp280 juta.

Biar tidak penasaran lagi, berikut kami sajikan rangkuman lengkapnya.

Tanah dan Bangunan
Tanah Seluas 215 m2 di kota Surakarta: Rp1.700.000.000

Alat Transportasi dan Mesin
Daihatsu Xenia Tahun 2009: Rp75.000.000
Honda CR-V RM3 2WD 2.4 A/T Tahun 2013: Rp175.000.000
Yamaha BJ8 W A/T Tahun 2017: Rp12.000.000
Yamaha 2DP-R A/T Tahun 2018: Rp18.000.000 

Share :
Berita Terkait