Cuitannya membuat dirinya kembali menjadi sorotan, termasuk sisi lain dari seorang Natalius Pigai seperti hobi dan kegemarannya. Namun sepertinya Natalius Pigai ini memang tidak begitu menyukai dunia otomotif.
Hal tersebut terlihat dari isi garasinya yang hanya dihuni oleh satu unit kendaraan roda empat, data tersebut dikutip dari Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) yang dilaporkan ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) tahun 2019 ketika dirinya menjadi calon ketua KPK. Mobil semata mayangnya adalah Honda CRV tahun 2011 dengan taksiran harga sekitar Rp300 juta.
Perjalanan Honda CRV di Indonesia memang cukup panjang, medium SUV ini sudah berkiprah selama 20 tahun di Indonesia. Sehingga mobil ini sudah melewati beberapa generasi, hingga masa CR-V Turbo sekarang memasuki generasi ke-5.
Honda CR-V merupakan SUV pertama yang diproduksi oleh Honda di Indonesia, dan menggunakan plat form Honda Civic sejak generasi pertama hingga saat ini. Nama CR-V sendiri merupakan singkatan dari Creative Riding Vehicle.
Baca juga: Mobil Ketua BPIP yang 'Menghilang', Anak Muda Banget