100KPJ

Murah Meriah, Resepsi Nikah Drive Thru Hanya Rp35 jutaan

Share :

100kpjVirus corona berhasil membuat banyak hal jadi berantakan, termasuk rencana resepsi pernikahan. Banyak dua sejoli yang bingung, karena ingin momen penting dalam hidupnya dirayakan dan disaksikan banyak orang, sementara resepsi pernikahan dapat mendatangkan banyak orang pesta pernikahan, dinilai bertentangan dengan upaya pemerintah memutus mata rantai virus yang beraal dari China tersebut.

Selain itu, orang-orang yang mendapatkan penghasilan dari acara pernikahan juga harus menerima pil pahit lantaran tidak banyak job saat pandemi virus corona. Nah, memasuki fase new normal, ada angin segar bagi para pasangan yang ingin menikah, dan para pelaku bisnis di dunia pesta pernikahan.

Pasalnya bagi yang ingin menikah dan tetap aman dari COVID-19, konsep drive thru seperti yang diterapkan di restoran cepat saji kini digunakan. Sebuah hotel di Cirebon, Jawa Barat, pun menyiapkan paket dan fasilitas pernikahan konsep tersebut.

Menurut laporan tvOne yang juga telah diberitakan Viva, resepsi pernikahan dengan konsep drive thru itu lebih sederhana. Bahkan, bujet yang dikeluarkan oleh pengantin pun bisa ditekan. Seperti sebutannya, para tamu undangan yang hadir tidak perlu keluar kendaraan, yang umumnya mobil. Pihak hotel mengarahkan tamu undangan masuk ke area parkir untuk menuju ke pelaminan yang telah disediakan.

Protokol kesehatan COVID-19 pun diterapkan. Sebelum para tamu mendekat ke pelaminan,mereka terlebih dahulu dicek suhunya dan harus menggunakan masker. Setelah itu, penyelenggara menyiapkan QR Code untuk para tamu yang ingin memberikan angpau untuk mempelai. Dengan begitu tidak ada sentuhan langsung. Begitu pula dengan suvenir, sudah disiapkan oleh panitia.

Di pelaminan, pengantin dan para tamu berinteraksi dari jarak jauh. Mereka dilarang untuk bersalaman dan hanya melambaikan tangan lalu berbicara dari jarak jauh. Meski tidak biasa, konsep ini tampaknya efektif digunakan. 

Untuk mengadakan resepsi pernikahan secara drive thru, pihak hotel menyiapkan harga khusus sekitar Rp35 jutaan. Paket itu sudah termasuk paket akad 30 orang untuk keluarga dan kerabat terdekat, dekorasi, serta lunch box untuk tamu undangan drive thru sebanyak 220 pax. "Para pengantin juga pasti ingin mengundang kerabatnya (ke akad),"pungkas Wily, pengelola hotel.

Baca juga: Ternyata Dahulu Megawati Soekarnoputri Pernah Pesan Mobil Esemka

Share :
Berita Terkait