100KPJ

Ungkap Mobil yang Digunakan Kelompok John Kei Saat Menyerang Nus Kei

Share :

100kpj – John Kei bersama kelompoknya telah diamankan pihak kepolisian setelah melakukan penyerangan di kediaman Nus Kei yang berlokasi di Perumahan Green Lake City, cluter Aurtalia, Kecamatan Cipondoh, Kota Tangerang, Minggu 21 Juni 2020.

Penyerangan sekelompok pereman itu sempat viral di media sosial. Tayangan berdurasi 23 detik tersebut memperlihatkan keberingasan John Kei bersama kawanannya saat merusak rumah Nus Kei dan beberapa mobil yang terparkir sekitar pukul 12.25 WIB.

Baca Juga:
Netizen Geram Usai Viralnya Doni Tata dan Crosser Cantik Trabas Gunung

Motor Polisi Indonesia Vs India, Mana Lebih Keren?

Setelah melakukan penyerangan, salah satu gerombolan John Kei yang menggunakan Toyota Fortuner keluar kawasan cluster dengan menabrakkan pagar. Memang tidak diketahui pemilik Fortuner tersebut, namun mobil berwarna hitam itu cukup mencuri perhatian.

Cukup penasaran dengan segerombolan orang yang dikenal sebagai preman asal Timur Indonesia itu memiliki mobil yang terbilang mewah. Bahkan tanpa ada rasa khawatir Sport Utility Vehicle (SUV) seharga Rp500 jutaan itu mereka tabrakan ke pagar besi.

Sekilas melihat tayangannya tiadak ada kerusakan serius pada Fortuner tersebut. Terutama pada bagian depan yang meliputi bumper, kap mesin, hingga lampu utama. Diketahui, Fortuner yang digunakan adalah model baru yang dirilis pada 2016 lalu.

SUV tersebut masih satu platform dengan Kijang Innova dan Hilux yang mengandalkan ladder frame sebagai kontruksi utamanya. Sasis model tangga itu memang kerap digunakan untuk mobil yang tangguh di segala medan, berbeda dengan model monokok.

Soal dimensi Fortuner memiliki pajang 4.795 mili meter, lebar 1.855 mm, dengan tinggi 1.835 mm, dan ground clearance yang tinggi. Untuk mendukung ketangguhannya di berbagai jalan, mobil tersebut memiliki suspensi depan belakang model double wishbone dan koil spring lengkap dengan stabilizer.

Pengereman depan belakang sudah disk brake yang didukung ABS (Anti-lock Braking System) dan EBD (Electronic force Brake Distribution). Dengan begitu mobil tidak akan selip saat melakukan pengereman mendadak, dan penumpang tidak akan terlempar ke depan.

Baca Juga:
Dilaporkan ke Dewan Pengawas KPK, Jangan Kaget Lihat Garasi Ketua KPK

Mobil gagah tersebut dibbekali dua pilihan mesin. Yang pertama mesin bensin berkapasitas 2.700cc yang dapat menyemburkan tenaga 163 PS dan torsi 242 Newton meter. Sedangkan mesin dieselnya dilengkapi turbo berkapasitas 2.400cc dengan tenaga 149,6 PS.

Untuk saat ini Fortuner dibanderol mulai dari Rp492,95 juta untuk tipe 4x2 2.4 G diesel manual sampai Rp685 juta untuk tipe 4x4 2.4 VRZ matik diesel. Secara total, mobil gagah tersebut ditawarkan dalam 8 varian dengan transmisi matik dan manual, berpenggerak dua roda dan empat roda.

 

Share :
Berita Terkait