Presiden Direktur PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors, Naoya ‘Rocky’ Takai mengatakan, meski dilanda COVID-19, namun truk Mitsubishi Fuso masih bisa laku ribuan unit pada periode Januari hingga April 2020.
“Retail sales Mitsubishi Fuso periode Januari hingga April 2020 sebanyak 9,628 unit, turun 28,3 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu,” ujarnya saat konferensi pers virtual, Rabu 20 Mei 2020.
Meski demikian, pria yang baru saja menjabat sebagai Presdir KTB itu tetap optimistis. Sebab, meski distribusi dari diler ke konsumen tidak sebanyak biasanya, tapi Mitsubishi Fuso tetap memimpin pasar.
“Kami tetap mendominasi, dengan pangsa pasar 47,8 persen. Tugas pertama saya sebagai presiden direktur, adalah memimpin perusahaan di tengah situasi krisis seperti sekarang,” tuturnya.
Baca Juga:
Seksinya Tante Ernie Bersanding dengan Mobil Mewah dan Klasik
Anak Motor Banget, Ajudan Prabowo yang Bantu Bocah Korban Bully