Namun sayangnya, kehadiran pandemi corona di Indonesia membuat prosesnya menjadi agak terhambat. Meski begitu, Anton berharap, rencana Pemprov DKI menghadirkan angkutan umum berbasis HiAce itu bakal segera terwujud. Sebab dengan demikian, Ibu Kota bakal mengalami kemajuan di sektor transportasi umum massal.
"Nah baru sampai di situ terus terang setelah kejadian Covid-19 ini memang belum ada pembicaraan lebih lanjut. Tapi kita masih berharap mudah-mudahan ide yang baik ini tetap dilanjutkan dan ke depannya menjadi salah satu pilihan," kata dia.
Sekadar diketahui, Toyota HiAce merupakan minibus yang dipasarkan secara konvensional di Indonesia. Soal harga, konsumen yang ingin membelinya harus menyiapkan dana mulai dari Rp530 juta atau lebih dari setengah miliar rupiah.