100KPJ

Toyota Akhirnya Meluncurkan SUV Terbaru yang Dilahirkan dari Yaris

Share :

100kpj – Salah satu cara pabrikan mobil menciptakan produk baru agar hemat ongkos produksi adalah memanfaatkan platform yang sudah tersedia. Cara tersebut sudah dilakukan hampir oleh semua pabrikan, termasuk Toyota.

Mengingat mobil berjenis Sport Utility Vehicle atau crossover sedang digandrumi di pasar global, jenama asal Jepang tersebut akhirnya memanfaatkan platform All New Toyota Yaris sebagai produk barunya, yang diberinama Yaris Cross. 

Toyota resmi meluncurkan Yaris Cross, Kamis 23 April 2020 melalui tayangan Youtube. Melansir Autocar, SUV tersebut dibandung menggunakan platform TNGA (Toyota New Global Architecture) kelas B, artinya sama dengan Yaris terbaru.

“Kualitas berkendara yang tinggi dari sebuah SUV, telah disesuaikan dengan daerah perkotaan. Desain Yaris Cross didasarkan pada kata kunci, kuat dan minimalis,” ujar Chief Toyota Design Europe and Japan, Lance Scott. 

Lebih lanjut Scott menjelaskan, mobil ini dibuat dengan bentuk yang kompak, agar tetap menunjukkan kelincahannya, namun tetap kokoh dan kuat layiknya SUV. Sektor eksterior mengusung bentuk berlian, pada setiap sudutnya, dengan over fender.

“Kami ingin mempertahankan DNA dari jajaran SUV Toyota, tetapi pada saat yang sama memberikan Yaris Cross memiliki indetitasnya sendiri,” katanya.

Dimensinya jelas berbeda dari Yaris standar. Untuk jarak sumbu rodanya saja mencapai 2.560 mili meter, artinya lebih panjang 240 mm. Sehingga total panjang mobil gagah tesebut mencapai 4.180 mm, lebarnya 1.765 mm, dan tinggi 1.560 mm.

Dengan begitu, ruang kabin penumpang baris kedua menjadi lebih lega demikian dengan kapasitas bagasinya. Sebagai mobil petualang, ground clearancenya dibuat menjadi lebih tinggi 30 mm dari Yaris standar dengan berbekal velg berukuran 18 inci.

Untuk desain ekterior, sekilas mirip CH-R namun tidak memainkan bentuk berlian pada setiap komponen. Sistem hiburannya yang menonjol pada dashboard tengah sudah layar sentuh, dapat terintegrasi dengan Apple CarPlay dan Android Auto.

Yaris Cross ditawarkan varian hybrid, yang mengkombinasikan mesin bensin 1.500cc. Tenaga yang dihasilkan mencapai 114 daya kuda. Untuk penggerak roda depan emisi yang dihasilkan 120 gram per kilometer, sedangkan penggerak empat roda 135 gram per kilometer.

Toyota mengklaim motor listrik yang digunakan pada sistem hybridnya dalah generasi terbaru. Selain itu, Yaris juga ditawarkan mesin konvensional 1,500cc untuk pasar Eropa. Namun mobil tersebut akan dijual secara global, termasuk Jepang dan Australia.

Mobil yang menjadi pesaing Nissan Juke atau Kicks itu ditargetkan terjual 150 ribu unit di 2021. Namun penjualan pertamanya akan dimulai pertama kali di Inggris dan Eropa pada awal tahun depan, artinya konsumen belum bisa mendapatkan unitnya di tahun ini.

 

Share :
Berita Terkait