100KPJ

Diam-diam Lionel Messi Doyan Belanja Mobil, Koleksinya di Luar Dugaan

Share :

100kpj – Jika bicara mengenai sepak bola, agaknya sulit tak menyertakan nama Lionel Messi. Pria yang lahir di Argentina itu telah melahirkan banyak gelar, baik bersama timnya, Barcelona, maupun secara individu. Bahkan, kehebatannya mengolah si kulit bundar, membuat dirinya diganjar penghargaan pemain terbaik dunia sebanyak enam kali.

Kesuksesan Messi di lapangan hijau pun berbanding lurus dengan penghasilannya yang sangat besar. Dilansir dari Forbes, hingga awal tahun 2020, ia telah mengantongi kekayaan pribadi senilai US$400 juta atau Rp6,2 triliun. Salah satu sumber pendapatan tersebut berasal dari gajinya di Barcelona senilai Rp511 miliar per tahun.

Baca juga: Stafsus Belva Punya Kekayaan Rp1,3 Triliun, tapi Mobilnya Cuma Ini

Layaknya sosok berpenghasilan besar lainnya, pemain berusia 33 tahun itu juga gemar menguras tabungannya untuk berbelanja kendaraan. Kenyataan tersebut sebenarnya cukup mengejutkan, sebab Messi tak terlihat menyimpan ketertarikan di bidang otomotif. Kendati demikian, menurut Hotcars, ia mengoleksi sembilan mobil di garasi rumahnya.

Soal kendaraan, agaknya Messi cukup mengagumi mobil-mobil buatan Jepang. Bahkan, dari sembilan koleksi, empat di antaranya merupakan produk buatan Negeri Sakura. Yakni, Toyota Prius senilai Rp700 juta, Toyota Land Cruiser Prado Rp2,1 miliar, Lexus RX Rp1,4 miliar, serta Lexus LX570 yang mencapai Rp3,4 miliar.

Selain itu, Messi juga memiliki mobil mungil buatan Eropa, yakni Mini Cooper S Cabriolet yang harganya ditaksir mencapai Rp1,1 miliar. Ia pun beberapa kali kedapatan mengendarai mobil tersebut saat bepergian sendiri ataupun bersama istri dan anaknya.

Kemudian, mobil lain yang tersimpan di garasi rumah Messi ialah Dodge Charger SRT8 yang dilengkapi mesin HEMI V-8 6.400cc dengan muntahan 470 daya kuda. Baderolnya sekira Rp900 jutaan. Lalu, ada Cadillac Escalade yang ia tebus senilai US$75.000 atau setara Rp1,1 miliar lebih.

Selain mobil yang dibelinya dengan uang pribadi, sosok berjuluk La Pulga itu juga kedapatan memiliki kendaraan yang diberikan secara gratis dari sponsor. Bahkan, jumlahnya ada dua unit, yakni Audi A7 senilai Rp1,9 miliar dan Audi Q7 yang banderolnya Rp500 juta lebih mahal.

Share :
Berita Terkait