100kpj – Mini Cooper milik Andre Taulany memang sempat geger, setelah viral karena mobil tersebut dibeli oleh Raffi Ahmad dengan harga Rp700 juta. Mobil tersebut kembali menjadi perhatian publik karena ditawar oleh Denny Cagur dan Baim Wing, harga penawarannya pun bukan main, 'mobil bobrok' ini dijual oleh Raffi sebesar Rp1 miliar.
Akhirnya, Denny Cagur menjadi pemenangnya dan mendapatkan mobil Morris Mini yang sangat viral tersebut dengan harga semiliar. Namun, rupanya penjualan mobil tersebut masih menyisakan kesedihan bagi Arkenzy Salmansyah Taulany anak dari Andre.
Andre pun mencoba untuk menawar kembali mobil tersebut saat masih di Raffi Ahmad dan Denny Cagur, tapi upaya itu gagal. Andre pun berusaha ke rumahnya Irfan Hakim yang juga punya Mini Cooper, tapi tetap tidak berhasil. Namun kini, Andre sudah mendapatkan mobil baru yang tak kalah klasik.
"Kenzy masih suka nanyain, papah kapan dong gantinya. Ini adalah salah satu mobil klasik yang langka dan lebih langka dari Morris. Dan itu dikirim langsung dari Bandung," kata Andre Taulany dalam video berjudul 'MOBIL BARU BUAT KENZY PENGGANTI MOBIL MORRIS.. TIDAK AKAN DIJUAL LAGI'.
Mobil anyar itu adalah Fiat 500 Abarth keluaran tahun 1957. Mobil yang biasa disebut juga sebagai Fiat Nouva tersebut memang ikonk, dan punya sejarah panjang bagi industri otomotif di Italia.
Fiat Nouva 500 ini menggendong mesin 479cc yang mampu menyemburkan tenaga maksimal 13 hp pada putaran mesin 400 rpm dan torsi maksimal 27 Nm pada kitiran mesin 2500 RPM, dengan tranmisi manual 4 percepatan. Mobil ini punya tampilan yang unik, dengan dilengkapi dua pintu dan atap yang bisa dilipat, mirip dengan Citroen 2CV.
Jika dilihat dari sejarah, Fiat 500 yang diproduksi setelah berakhirnya perang dunia ke II ini harganya lebih terjangkau dari pendahulunya. Makanya selain tampilannya yang ikonik, harganya yang bersahabat pun menjadi poin mobil ini laku dipasaran.
Seperti dilansir dari Auto Trend, mobil ini juga bisa dianggap sebagai ciri khas orang Italia, apalagi di Amerika Serikat. pasalnya pada awal abad 20 di negeri Paman Sam, mobil ini dikesankan sebagai mobil yang dipakai oleh imigran, pesan itu tersebut disampaikan oleh sebuah iklan yang menggambarkan bahwa Fiat 500 itu sebagai mobil imigran Italia.
Fiat 500 itu berhasil menjadi simbol warisan Italia, mobil ini pada tahun 2010 juga berhasil menjadi mobil yang lebih banyak menjual unit ke luar negeri, sekitar 54 persen dari total penjualan, semua penjualan berasal dari luar Italia.
Baca juga: Pengganti Morris yang Viral, Andre Taulany Beli Mobil Super Langka