Berkurangnya pendapatan para ojek online karena virus corona, pastinya akan membuat kesulitan untuk membayar tagihan bagi yang motornya masih kredit. Maka itu, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengeluarkan satu kebijakan.
Yakni, relaksasi leasing motor untuk ojek online yaitu berupa pelonggaran ketentuan penghitungan kolektibilitas atau klasifikasi keadaan pembayaran kredit motor. Tak cuma itu, pihak leasing pun diminta tak menurunkan debt collector.
Baca selengkapnya: klik di sini.
5. Harta Berjalan Komisioner KPU yang Dipecat Dugaan Pemalsuan Data
Baru-baru ini Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) memecat Komisioner KPU Evi Novida Ginting Manik. Pemberhentian dirinya karena dugaan memanipulasi data calon legislatif Partai Gerindra di Kalimantan Barat pada Pemilu 2019.
Dari kasus yang dijalaninya, wanita berhijab itu menjadi sorotan publik. Tak terkecuali soal kekayaan yang dimilikinya. Melansir Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) 4 Juli 2018, Evi memiliki harta mencapai Rp1,368.132.449 miliar, termasuk mobil-mobil mewahnya.