100kpj – Setelah melalui negosiasi panjang dengan pemerintah Rusia, Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto kemungkinan bakal membatalkan pembelian 11 unit jet tempur Sukhoi SU-35 setelah adanya ancaman sanksi ekonomi dari Amerika Serikat melalui aturan yang tertulis di Countering America's Adversaries Through Sanctions Act.
Tak hanya memerintahkan Indonesia untuk membatalkan kontrak pembelian Su-35 dari Rusia, pihak AS juga menawarkan Indonesia untuk membeli F-16 buatannya.
Namun demikian, Indonesia menolak dan lebih tertarik membeli F-35 karena jet tempur itu dikembangkan dalam program Joint Strike Fighter atau JSF dengan para negara mitra. Lantas, bagaimana perbandingan kekuatan antara Sukhoi SU-35 dan F-35? Jet tempur mana yang lebih hebat dan pantas diboyong pemerintah Indonesia? Berikut kami sajikan spesifikasi keduanya.
Baca juga: Dapat Tekanan dari AS, Menhan Prabowo Batal Beli Jet Tempur SU-35?