100KPJ

Apes, Pengemudi Mobil Ditilang Rp900 Ribu karena Tak Pakai Helm

Share :

100kpj – Saat mengemudikan mobil, seseorang diwajibkan mengenakan sabuk pengaman untuk mengurangi risiko cedera saat terjadi tabrakan di jalan raya. Namun di India, perangkat tersebut rupanya dirasa masih tak cukup aman, sehingga ada imbauan melengkapinya dengan pengaman tambahan di bagian kepala atau helm.

Dilansir dari Gulfnews, Senin 2 Maret 2020, seorang pria di Uttar Pradesh, India, Prashant Tiwari, mengalami nasib nahas setelah dirinya menerima e-challan (aplikasi berbasis Android untuk melacak pelanggar lalu lintas) lantaran tidak mengenakan helm saat mengemudikan mobil Mahindra Balero miliknya.

Baca juga: Duh, Ternyata Banyak Helm Berlogo DOT Tidak Lulus Uji

Tak tanggung-tanggung, RTO atau biro registrasi kendaraan di India menginformasikan bahwa Tiwari telah mendapat denda sebesar 500 rupee atau Rp900 ribu atas pelanggaran yang ia lakukan pada penghujung tahun lalu.

Sebelumnya, pria India lain bernama Piyush Varshneydi Kanpur pernah mengalami hal serupa lantaran pada Agustus 2019 ia kepergok tak mengenakan pengaman kepala saat sedang mengemudikan mobil di jalan raya.

Baca juga: Ingat Lho Pakai Helm tapi Tidak Ada Logo SNI Bisa Dipenjara

Setelah itu, ia selalu rutin memakai helm hitam ke manapun dirinya mengemudi. Selain demi mematuhi aturan, dirinya tak ingin mengeluarkan sedemikian banyak uang hanya untuk membayar denda.

"Karena takut mendapat challan lagi, saya memakai helm saat mengendarai mobil. Saat challan dikeluarkan, ada nomor mobil saya," kata Piyush Varshney, saat diwawancarai pewarta di Negeri Hindustan, belum lama ini.

Terkait kasus tersebut, polisi mengatakan bahwa kasus Piyush adalah kesalahan yang akan diperbaiki setelah verifikasi challan. Polisi lalu lintas di Uttar Pradesh, India, mengaku kewalahan setelah diberlakukannya aturan baru di UU Kendaraan Bermotor yang telah diamendemen.

Baca juga: 

Agar Tak Celakai Orang, Ini 6 Tips Aman Belajar Menyetir Mobil

Tak Perlu SIM, Mobil Listrik Imut Rp85 Juta Ini Bisa Jadi Pilihan

Seri Pembuka MotoGP Qatar 2020 Resmi Batal karena Virus Corona

Pengemudi Toyota Rush yang Tewaskan Bumil Belum Punya SIM

Usai Qatar, Kini MotoGP Thailand 2020 Resmi Ditunda

 

Share :
Berita Terkait