100KPJ

Honda Civic Type R Enggak Laku? Unit yang Tersisa Dapat Potongan Harga

Share :

100kpj – PT Honda Prospect Motor sebagai agen pemegang merek mobil Honda di Tanah Air resmi meluncurkan Civic Type R pada Agustus 2017 lalu. Hatchback sport yang menjadi produk termahal Honda di Indonesia itu hanya ditawarkan satu varian.

Pertama kali kemunculannya, Civic Type R menyedot perhatian publik. Menurut data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), penjualannya dari pabrik ke diler yang dimulai dari Oktober sampai Desember hanya 52 unit. 

Stok unit yang tersedia di Indonesia memang terbatas kala itu, mengingat mobil tersebut statusya masih dibawa utuh dari Inggris. Oleh sebab itu konsumen harus rela inden untuk mendapatkan Civic hathaback generasi 10 versi buas tersebut.

Sementara sepanjang 2018, menurut Gaikindo penjualan Civic Type R dari pabrik ke diler hanya 45 unit, di mana Januari dan Februari tidak ada aktvitas penjualan. Kemudian tahun berikutnya atau sepanjang 2019, menurun menjadi 16 unit.

Di 2020, HPM sebagai produsen belum memasok unit mobil termahalnya itu ke diler-diler sebab di data Januari tidak ada aktivitas penjualan. Menurut penelusuran 100KPJ, di beberapa jaringan penjualannya ternyata unit Civic Type R masih tersisa.

Salah satu wiraniaga diler Honda di kawasan Depok yang enggan menyebutkan namanya mengatakan, jika berminat dengan Civic Type R bisa mendapatkan unitnya langsung tanpa perlu inden. Namun tahun produksinya bukan buatan tahun ini.

“Kami masih ada stok Civic Type R untuk VIN (Vehicle Identification Number) 2018 jumlahnya 1 unit warna hitam. Kalau VIN 2019 tersisa 2 unit warna putih dan silver,” ujarnya kepada 100KPJ, Jumat 28 Februari 2020.

Lebih lanjut dia menjelaskan, bagi konsumen yang berminat memboyong stok unit tersebut pihaknya akan memberikan potongan harga. Tapi soal nominal diskon tersebut, masing-masing tenaga penjual berbeda-beda, angkanya sekitar belasan juta rupiah.

“Soalnya kalau Civic Type R ada sales khusus. Dan biasanya nego langsung ke manager diler. Jadi tidak bisa dipastikan rangenya,” sambungnya.

Sebagai informasi, sedan buntung edisi sport tersebut saat ini dilego Rp1,067 miliar on the road Jakarta yang ditawarkan dengan warna merah, biru, silver, abu-abu, hitam, dan putih. Soal jantung pacu, Civic Type R dibekali mesin bensin 4 silinder 2.000cc turbo.

Tenaga maksimal yang disemburkan mencapai 296,7 daya kuda di putaran 6.500 rpm dan torsi 400 Newton meter di 2.500-4.500 rpm. Meski harganya mahal, namun tenaga buasnya itu disalurkan melalui transmisi manual 6 percepatan.

 

Share :
Berita Terkait