100KPJ

Nah Lho, Ternyata Bukan Hitam Warna Mobil yang Paling Disukai di Dunia

Share :

Selebihnya 10 persen warna silver, tujuh persen biru, enam persen merah, tiga persen coklat, dua persen kuning, satu persen hijau, dan satu persen sisanya adalah warna lain.

Data tersebut tentu membuat kita terkejut, mengingat penjualan mobil putih ternyata dua kali lebih banyak dibandingkan hitam. Padahal, fakta di jalan raya memperlihatkan, peredaran mobil hitam nampak lebih dominan. Apakah kenyataan tersebut merupakan representasi negara-negara di luar Asia saja? Nyatanya tidak juga.

Khusus di benua kuning, kepopuleran mobil warna putih, khususnya white pearl (putih mutiara) mengalami peningkatan satu persen. Malah warna gelap cenderung mengalami penerunan, salah satunya abu-abu. Hal ini membuktikan bahwa warna putih memang digandrungi masyarakat secara global.

Baca juga: Ngerinya Orang Indonesia, Beli Motor Bukan Lagi Soal Fungsi dan Harga

Menariknya lagi, Manager Produksi Axalta Global, Nancy Lockhart mengatakan, putih sudah menjadi warna mobil favorit sejak delapan tahun berturut-turut. Artinya, fakta tersebut bukan menjadi hal baru di industri roda empat.

"Kami mulai melihat warna-warna lain semakin mendapatkan popularitasnya dalam beberapa tahun terakhir. Yang pasti, konsumen benar-benar mulai mengubah cara mereka melihat warna kendaraan mereka," kata Lockhart.

Share :
Berita Terkait