100KPJ

3 Pool Blue Bird Tenggelam Banjir, 1.500 Unit Taksi Diperbaiki

Share :

100kpj – Pemandangan berbeda di awal 2020 dialami warga yang tinggal di Jabodetabek. Pasalnya banjir telah menutupi sejumlah wilayah akibat hujan yang turun lebat saat pergantian tahun, sehingga tanggul atau penampungan air ikut jebol.

Ada beberapa kawasan yang ketinggian airnya ektrim, sehingga perumahan warga tenggelam. Bahkan mobil-mobil yang sedang terparkir hanyut terbawa arus yang deras. Akibat dari kejadian itu kerugian materil yang ditanggung cukup besar. 

Bukan hanya rumah yang membutuhkan biaya banyak untuk perbaikan, namun kendaraan yang dimiliki juga butuh penanganan khusus. Sebab semua komponen kendaraan yang terendam banjir biasnya diperbaiki, maka biayanya besar.

Mengingat kerusakan mobil yang tenggelam, atau hanyut terbawa arus meliputi semua sektor, mulai dari ekterior, interior, hingga mesin. Selain mengilangkan lumpur atau kotoran dari kabin, mesin mobil juga diperbaiki agar hidup kembali. 

Hal itu pula yang dialami oleh PT Blue Bird sebagai penyedia armada taksi konvensional. Pasalnya saat banjir terjadi beberapa waktu lalu, beberapa pangkalan atau pool taksi Blue Bird tenggelam. Nahasnya ada ribuan unit taksi yang tenggelam.  

Direktur Marketing PT Blue Bird Tbk, Amelia Nasution mengatakan, ada tiga tempat pangkalan atau pool taksi Blue Bird yang terendam banjir. Namun untuk saat ini kondisinya sudah surut, dan semua unit taksi yang tenggelam sedang proses perbaikan.

“Sudah aman semua, kemarin pool yang terkena dampak banjir di Kramat Jati, Puri 1 dan Puri 2,” ujarnya singkat kepada 100KPJ, Selasa 7 Januari 2020.

Lebih lanjut Amelia menyebut, total unit yang terendam banjir di tiga lokasi tersebut ada sekitar 1.500 mobil. Namun sedang diperbaiki, soal biaya perbaikan dia enggan berkomentar karena menurutnya semua unit sudah tercover oleh asuransi.

Sebelumnya mengutip akun twitter BNPB (Badan Nasional Penanggulangan Bencana), Rabu, 1 Januari 2020, terlihat puluhan taksi di pool Bluebird Kramat Jati belakang Ps Hek, Jl. Pondok Gede, Jakarta Timur terendam banjir. Hanya atap mobil yang terlihat, kejadian itu terjadi pada pukul 08.00 WIB

Baca juga: Ada Pedagang yang Minat Beli Mobil Bekas Banjir Dalam Keadaan Mati 

Share :
Berita Terkait