100kpj – Untuk kembali menggairahkan penjualan Xpander, PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) sebagai produsen mobil Mitsubishi diam-diam mempersiapkan penyegaran untuk mobil andalannya tersebut.
Bahkan sebelum resmi dirilis, sejumlah foto kamuflasenya yang sedang uji coba di jalan raya tersebar di jagad maya, dan ramai jadi bahan perbincangan. Memang secara kasat mata tidak ada perbedaan yang terlalu signifikan.
Mobil berjenis Low Multi Purpose Vehicle (MPV) tersebut kabarnya dibekali lampu depan LED. Sebab penerangan utama yang versi sebelumnya dianggap kurang maksimal untuk itensitas cahayanya karena masih bolham biasa.
Menurut salah satu sumber 100KPJ yang enggan disebutkan namanya menyebut, bahwa Xpander baru itu bakal menyandang nama crossover karena ground clerancenya lebih tinggi 20 centimeter. Tampilan juga dibuat lebih gahar berkat tambahan aksesori.
Bahkan secara terang-terangan dia menyebut MMKSI bakar merilis Xpander crossover itu dalam waktu dekat. “Peluncuran bulan depan, di atas tanggal 7 November 2019,” ujar sumber kami, Kamis 31 Oktober 2019.
Sebelumnya President Director PT MMKSI Naoya Nakamura secara terang-terangan mengaku sudah mengetahui kabar Xpander model crossover yang sedang jadi pembicaraan saat ini.
“Saya sudah tahu mengenai rumor Xpander crossover. Saya tahu kabar kembira ini memang ditunggu banyak orang, tapi saya belum bisa memberi tahu kabar gembira itu,” tuturnya.
Nakamura enggan membocorkannya secara detil, namun dia berjanji bakal memberikan kejutan di tahun ini. “Cuma saya memastikan akhir tahun ini akan ada satu kejutan untuk teman-teman media,” tuturnya.
Berbagai macam cara dilakukan MMKSI untuk mendongkrak penjualan Xpander. Seperti menambahkan varian Xpander pada Agustus 2018 lalu, yaitu tipe Sport transmisi manual, dan GLS matik. Di April 2019, mereka kembali merilis Xpander Limited Edition namun tidak ada ubahan yang signifikan.