100KPJ

Gara-gara Rafi Ahmad, Luna Maya Beli Chery Omoda E5

Share :

100kpj - Indonesia menjadi negara pertama di dunia yang meluncur Chery Omoda E5, pada 5 Februari 2024. Meski baru dirilis tahun ini, konsumen sudah bisa melakukan pemesanan SUV (Sport Utility Vehicle) listrik itu sejak bentuk konsepnya dipamerkan pada Agustus 2023.

Jumlah pemesanan, atau SPK yang masuk sudah ribuan unit. Bahkan Luna Maya menjadi konsumen ke 3.000 yang memesan Omoda E5 melalui pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show, atau GIIAS 2024 di ICE BSD, Tangerang Selatan.

"Banyak banget pilihan mobil listrik, karena aku kan sebelummya pakai Omoda 5, modelnya aku suka. Dan denger ada E5 ya sudah enggak usah pikir lama-lama, dan aku langsung SPK," ujar Luna di ICE BSD, Tangerang Selatan, Jumat 19 Juli 2024.

Salah satu alasan lain memilih mobil listrik itu, lantaran Luna menyukai desain eksteriornya yang elegan, dan kebetulan menyukai mobil jenis SUV (Sport Utility Vehicle). Namun keputusan itu juga dipengaruhi Raffi Ahmad.

"Omoda 5 aku di Bali. Karena mau kemana-mana enggak ada mobil, jadi aku tari sana. Akhirnya buat di Jakarta aku cari EV, dan aku tanya Raffi dia bilang enak Omoda E5," katanya.

Mobil listrik besutan brand China itu diproduksi di dalam negeri dengan memanfaatkan pabrik PT Handal Motor Indonesia di Pondok Ungu Bekasi, Jawa Barat dengan TKDN (Tingkat Komponen Dalam Negeri) 40 persen.

Sehingga mobil listrik itu berhak menikmati insentif pemerintah berupa diskon PPN (Pajak Pertambahan Nilai) sebesar 10 persen.

Soal harga, dalam kondisi normalnya mobil ramah lingkungan itu dibanderol Rp498,800 juta on the road Jakarta. Namun untuk 2.000 konsumen pertama mendapatkan harga khusus, yaitu Rp488,800 juta.

Mengandalkan baterai lithium ferrophosphate, atau LFP berkapasitas 61,06 kWh. Melalui pengujian WLTP (Worldwide Harmonized Light Vehicles Test Procedure) jarak tempuhnya 430 km, dan pengujian NEDC (New European Driving Cycle) daya jelajahnya sejauh 505 km.

Chery Omoda E5 memiliki dinamo penggerak roda depan dengan tenaga maksimal 150 kW atau setara 204 dk, dan torsi 340 Nm. Untuk sensasi yang berbeda terdapat 3 mode berkendara, yaitu sport, eco, dan normal.

Share :
Berita Terkait