100KPJ

Persaingan SUV Penguasa Jalanan di 2024, Pajero Sport Tumbangkan Fortuner

Share :

Untuk melebarkan pangsa pasarnya, Toyota merilis Fortuner varian baru dengan mesin 2.800cc diesel pada 2022, sekaligus mengubah indentitas TRD Sportivo pada tipe tertinggi menjadi GR Sport.

Saat ini Fortuner memiliki 7 varian, dengan 3 pilihan mesin, yaitu diesel berkapasitas 2.400cc dan 2.800cc, serta bensin 2.700cc. Harga jualnya mulai Rp564,200 juta sampai Rp735,850 juta on the road Jakarta. 

Sementara Pajero Sport memiliki 2 pilihan mesin diesel, yaitu 2.400cc dan 2.500cc, total ada 6 varian dengan harga mulai Rp560,100 juta sampai Rp745,100 juta on the road Jakarta.

Kedua mobil gagah tersebut sama-sama diciptakan dengan sasis tangga, atau ladder frame seperti halnya mobil komersial. Suspensi dan ground clearance dibuat untuk mendukung perjalanannya di segala medan.

Tersedia dengan sistem penggerak roda belakang atau 2WD, dan empat roda alias 4WD dengan sistem pengaturan differential secara elektrik, dan didukung beberapa mode berkendara, dan fitur penunjang lainnya.

Memiliki spesifikasi, dan harga saling bersaing siapa yang paling laris dari kedua SUV tersebut?

Berdasarkan data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia, atau Gaikindo, selama kuartal satu 2024 atau Januari-Maret tahun ini penjualan Pajero Sport dari pabrik ke diler mencapai 3.798 unit.

Share :
Berita Terkait