Selain kedua mobil itu, pada IIMS 2024, HMID secara resmi meluncurkan Ioniq 5 Batik, edisi spesial yang menggabungkan teknologi inovatif Ioniq 5 dengan tradisi batik Indonesia. Ioniq 5 Batik memadukan pola Batik Kawung pada hood, roof, sisi mobil, pintu belakang, dan interior.
Chief Operating Officer (COO) Hyundai Motors Indonesia (HMID) Franciscus Soerjopranoto, menyebut Ioniq 5 ini bakal menjadi edisi terbatas. Maka itu, harganya pun lebih mahal sekitar Rp100 juta dari Ioniq 5 versi biasa.
"Ioniq 5 batik kami perkenalkan secara limited edition dan ini bisa menjadi collective item untuk para penggemar," sambung Soerjo.