100kpj – Beberapa merek kendaraan Jepang di Indonesia dipimpin oleh orang dari negara brand itu berasal, salah satunya seperti Mitsubishi Fuso yang berada di bawah naunan PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB).
Belum lama ini distributor kendaraan komersial Mitsubishi Fuso itu dinahkodai orang Jepang, yaitu Nobukazu Tanaka sebagai Presiden Direktur KTB selama periode 1 Februari 2022 sampai 31 Januari 2024.
Namun mengingat masa jabatannya segera berakhir, berdasarkan hasil keputusan para pemegang saham, Daisuke Okamoto ditunjuk sebagai penggantinya di Indonesia, dan mulai aktif per 1 Februari 2024.
Segudang prestasi dikantongi Tanaka saat memimpin bisnis Mitsubishi Fuso di RI dalam kurun waktu sekitar 3 tahun. Dia berhasil bikin brand kendaraan komersial itu ‘meroket’ dari sisi penjualan, produk, dan aftersales.
Tanaka memiliki pengalaman yang cukup banyak dalam bisnis otomotif selama kurang lebih 30 tahun terakhir, khususnya di Asia. Dia pernah ditugaskan di Taiwan, Cina, dan KTB Indonesia pada 2009 hingga 2013.
Artinya Indonesia bukan negara baru bagi mantan General Manager of Europe, Russia & America Automotive Department Mitsubishi Corporation tersebut.
Melansir keterangan resmi KTB, Rabu 10 Januari 2024, saat pertama kali menjadi Presiden Direktur KTB pada 2022, Tanaka sukses menjalani bisnis Mitsubishi Fuso setelah pandemi, sekaligus peralihan Euro 2 ke Euro 4.
“Beliau juga membawa KTB memasuki era Euro 4 denan meluncurkan Fuso Canter, dan Fighter X dengan mesin yang lebih ramah lingkungan,” tulis keterangannya.
Hadirnya truk dengan emisi karbon lebih rendah itu mendapatkan respon positif dari pengusaha di Indonesia yang bergerak di berbagai bidang, hingga menguasai pangsa pasar kendaraan niaga 41,1 persen di tahun itu.
Tidak berhenti sampai di situ, di bawah kepemimpinannya pada 2023 merek berlogo tiga berlian itu kembali merilis produk baru, yaitu Fighter X Mining Equipment vesion 2, dan Canter Bus.
Artinya secara total produk Mitsubishi Fuso di tahun lalu menjadi 37 model, terbagi menjadi 17 varian Canter dan 20 varian Fighter X.
Selain melahirkan produk baru, dan berhasil memimpin pasar komersial, layanan purna jual juga diperhatiakn dengan penambahan diler baru, bengkel siaga 24 jam, part depo, mendirikan layanan perbaikan kabin, dan sasis.
Diklaim Mitsubishi Fuso menjadi brand kendarana komersial yang punya jaringan penjualan, dan bengkel terbanyak di RI. Total ada 221 diler, 16 bengkel siaga 24 jam, 18 gudang spare part, 127 servis mobile, dan lebih dari 6.700 outlet suku cadang.
Bahkan ada perbaikan juga dari sisi teknologi, salah satunya melahirkan teknolgi Runner 3.0 dan My Fuso untuk memudahkan pemilik mengkontrol kondisi truk dari jarak jauh, dan mendapatkan informasi terbaru.
“Di bawah kepemimpian Nobukazu Tanaka, respon yang positif juga didapat oleh KTB saat melakukan uji coba Fuso eCanter yaitu truk tenaga listrik kepada beberapa perusahaan logistic seperti Goto, Wings, Pos Logistik, dan lainnya,” tulisnya.
Sedangkan Daisuke Okamoto yang menjadi penggantinya bukan orang baru di Indonesia, karena pada 2011-2016 sempat menjabat sebagai Direktur Sales and Marketing KTB, setelah itu balik ke negaranya menjadi General Manager Automotive Business Division Mitsubishi Corporation.