Dian Asmahani, Marketing & Sales Director Wuling Motors sempat mengatakan, Binguo EV sudah mengantongi lebih dari 3.000 pemesanan, dan pengiriman pertama ke konsumen dimulai Januari 2024.
Binguo EV menggunakan platform GSEV (Global Small Electric Vehicle), serupa dengan Air ev. Tapi secara spesifikasi, dan dimensi berbeda. Desain mobil listrik terbaru berlogo lima berlian itu mengedepankan unsur klasik.
Secara total panjang mobil pelahap seterum itu 3.950 mili meter, lebar 1.708 mm, tinggi 1.580 mm, dan jarak poros roda depan ke belakang 2.560 mm. Untuk sektor kaki-kaki, suspensi depan Macpherson, belakang torsion beam, ukuran roda 15 inci dibalut ban 185/69.
Desain interiornya cukup unik, jok pengemudi, dan penumpang depan model semi bucket, dan pengaturannya sudah elektrik untuk pengemudi. Lalu jika kursi baris kedua dilipat kapasitas bagasinya mencapai 790 liter. Lalu sistem hiburan, dan panel instrumen menyambung berukuran 10,25 inci.
Binguo EV tersedia dua varian, untuk tipe Long Range dibekali baterai 31,9 kWh dengan jarak tempuh 333 kilometer, sedangkan tipe tertinggi 37,9 kWh sehingga bisa menjelah sejauh 410 km. Soal dinamo, atau motor listrik penggeraknya sama-sama 50 kW atau setara 67,05 dk.