Secara tampilan agak gagah dari versi standarnya karena sejumlah aksesori yang menempel di bodi, dan permainan warna hitam di beberapa bagian, termasuk velg.
Innova Venturer hanya memiliki 15 aksesori tambahan yang membuatnya berbeda dengan tipe standar, secara desain keseluruhan tidak ada perbedaan, baik bodi, lampu, bumper, ataupun interior.
Aksesori yang menempel pada Venturer itu membuat harganya lebih mahal dari tipe standar, tersemat pada bagian eksterior mulai dari bagian depan, samping, dan belakang seperti halnya bodi kit tambahan, dan sistem hiburannya lebih canggih dari tipe standar.
Meski Innova pada saat itu memiliki varian mesin bensin 2.000cc, namun untuk Venturer hanya tersedia mesin diesel 2.400cc yang memiliki tenaga 149 PS di 3.400 rpm, dan torsi 400 Nm di 1.200-2.600 rpm, berpengerak roda belakang.