Omoda 5 juga dilengkapi dengan Intelligent Voice Assistance dengan fitur ini kami mencoba untuk membuka tutup sunroof, mengatur suhu, dan membuka kaca jendela penumpang. Namun fitur ini hanya bisa dilakukan dalam bahasa Inggris.
Sistem hiburan dengan layar sentuh 10,25 inci yang dilengkapi dengan fitur Apple CarPlay dan Android Auto memungkinkan kami untuk tetap terhubung dengan mudah dan menikmati perjalanan dengan musik. Belum lagi sistem audio dari Sony.
Mobil ini memiliki performa mesin berkapasitas 1.500 cc turbo, menghasilkan tenaga maksimal 155 dk pada 5.500 rpm dan torsi 230 Nm di 1.750-4.000 rpm, yang disalurkan melalui transmisi CVT 9 percepatan virtual ke penggerak roda depan.
Harga Omoda 5 RZ sendiri dibanderol Rp404.800.000, dan untuk tipe di bawahnya ada Omoda 5 Z diharga Rp334.800.000. Chery juga baru saja meluncurkan Omoda 5 GT dalam varian AWD seharga Rp488 jutaan, dan varian FWD seharga Rp448 jutaan.