100KPJ

Viral Pengguna Honda Brio Modifikasi Diduga Begal di Jalan Tol Tangerang

Share :

100kpj - Viral di media sosial begal menjalankan aksinya di ruas jalan Tol Tangerang menggunakan Honda Brio yang sudah dimodifikasi. Pengemudi Brio itu menghadang salah satu mobil, dan mengeluarkan senjata tajam.

Melalui video yang beredar di media sosial, salah satunya seperti unggahan Instagram @infobalaraja, terlihat pengemudi Honda Brio berwarna putih itu berusaha memberhentikan mobil di tengah jalan dengan cara paksa, dengan berhenti di depannya.

Salah satu penumpang di dalam mobil yang ingin diberhentikan itu merekam kejadian tersebut, tidak diketahui alasan pengemudi Brio itu menghentikan mobil tersebut, hingga dia membuka kaca dan menggedor kaca mobil yang ingin diberhentikan dari sisi kiri.

Sempat terdengar sopir Brio itu minta penumpang di dalam mobil untuk turun, hingga mengancam dengan mengeluarkan sebilah pedang berkarat yang ukurannya cukup panjang,

Dalam status postingannya tersebut, diduga aksi begal itu terjadi pada dini hari sekitar pukul 05:20 WIB.

"Pokoknya arah Bitung Jaya Tangerang min," tulis statusnya dikutip, Kamis 26 Oktober 2023.

Mobil berwarna putih tersebut terlihat tidak pakai pelat nomor belakang, sehingga tidak mudah untuk mengenali statusnya saat direkam.

City car itu juga sudah dimodifikasi, pada sektor kaki-kaki menggunakan velg aftermarket, dengan ground clearance rendah alias ceper, knalpotnya pun ikut diganti. 

Kepala PJR Induk Tol Jakarta-Tangerang, AKP Suwito mengatakan, sedan menelusuri kejadian tersebut yang memang benar terjadi di ruas Tol Tangerang, Rabu 25 Oktober 2023, hingga viral di media sosial.

"Kita juga sedang telusuri kasus tersebut,' ujar Suwito dikutip Antaranews.

Brio yang digunakan dalam video viral itu adalah generasi kedua yang pertama kali meluncur pada Agustus 2018. Menggendong mesin bensin 1.200cc dengan transmisi matik CVT, dan manual 5-percepatan.

Mbil tersebut menjadi tulang punggung penjualan Honda di Indonesia sampai saat ini.

Honda Brio menjadi mobil perkotaan paling laris, ditawarkan dalam beberapa varian untuk meramaikan ceruk pasar LCGC (Low Cost Green Car), dan non LCGC yang diwakili dari tipe RS, dan RS Urban.

Share :
Berita Terkait