100KPJ

Mobil Listrik Neta V di Indonesia Barang Lama, Kok Masih Dijual?

Share :

Hozon Auto mengubah nama Neta V menjadi Aya V untuk pasar China sejak awal Agustus, harganya mulai 73,8 ribu yuan untuk tipe 318 Lite, atau setara Rp156 juta, artinya lebih murah 15 ribu yuan atau Rp30 jutaan dari sebelumnya.

Sedangkan untuk Aya 401 Lite, atau tipe teratas dilego 88,8 ribu yuan setara Rp 187 juta. Soal ubahan di eksterior cukup minim, seperti bumper depan, dan grill dengan titik-titik aksen krom.

Pada bagian samping, dan head lamp LED masih sama, beralih ke bumper belakang terdapat aksen krom di apron bawah, lampu pengereman dibuat lebih minimalis.

Secara dimensi sama dengan Neta V, panjangnya 4.070 mm, lebar 1.690 mm, tinggi 1.540 mm, dengan jarak poros roda depan ke belakang 2.420 mm, dan ground clearance 130 mm cukup rendah.

Bermodal velg alloy 16 inci dibalut ban 185/55, pengereman depan dan belakang sudah cakram. Suspensi independent MacPherson depan, dan belalang trailing-arm.

Saat disinggung terkait model barunya tersebut, Director of External Affairs and Product PT NAI, Fajrul Ilhami belum bisa memberikan informasi lebih lanjut, karena perusahaannya saat ini fokus menjual Neta V, dan akan dirakit lokal.

Share :
Berita Terkait