Dengan menggelar parade 1.000 Mercy yang akan melintas dalam Sirkuit Sentul. Ada pula beberapa program lainnya yang tentunya akan menjadi daya tarik tersendiri di IASF kali ini.
"Kita akan memdatangkan kalau bisa 1000 mobil marcedes untuk memenuhi sirkuit Sentul. Ini juga akan memecahkan rekor MURI dengan Victory Lap, sehingga ini akan mendatangkan massa juga dan menjadikan event ini semakin meriah," kata Presiden Mercedes-Benz Club Indonesia (MB Club INA), I Made Yoga Mahardhika dalam kesempatan yang sama.
Soal hiburan, pihak penyelenggara JSS dan GazPoll yang didominasi mereka yang mengikuti tren otomotif dan hiburan di era 1980-1990-an, akan mendatangkan artis Barry Likumahuwa dan band legendaris Indonesia, Cockpit Band yang biasa membawakan lagu hits dunia dari Band Genesis.
Sebagai Inisiator dan pelaksana acara, pihak JSS dan Gazpoll juga akan berusaha menjadikan event ini menjadi sebuah kalender otomotif tahunan di Indonesia. Harapannya, akan bisa menjadi daya tarik tersendiri bagi pariwisata Indonesia, seperti halnya kesuksesan dan legenda yang sudah tercipta pada Goodwood Festival of Speed.