100kpj – Produsen otomotif asal China, Maxus, langsung menggebrak hari pertama Gaikindo Indonesia International Auto Show atau GIIAS, dengan meluncurkan Maxus Mifa 9 bertenaga listrik, Kamis 10 Agustus 2023. MPV premium ini menjadi pesaing bagi Toyota Alphard.
Andre Ciu selaku Advisory Board PT Indomobil Group menyatakan bahwa Mifa 9 akan menjadi standar baru dari MPV (Multi Purpose Vehicle), yang memiliki fitur keselamatan lengkap. Dan berikan kenyamanan bagi penumpangnya.
"Selain penampilan sebagai MPV full-size Premium, MIFA 9 merupakan kendaraan yang akan semakin melengkapi mobilitas konsumen yang praktis tanpa batas. Mifa 9 merupakan kendaraan listrik berbasis baterai atau BEV yang dapat mengakses sejumlah jalan raya yang memberlakukan aturan ganjil genap," ujar Andry Ciu Business Development - Indomobil Group di ICE BSD, Tangerang, Kamis 10 Agustus.
Pihaknya mengklaim Maxus Mifa 9 sebagaia MPV full-size Premium full-electric pertama di Indonesia dan juga di dunia, Mifa 9 juga menawarkan fitur konektifitas yang selalu terhubung dengan internet sepanjang perjalanan.
Sebelumnya, Maxus Mifa 9 telah ditawarkan di pasar global seperti Thailand dengan harga Rp1.09 miliar. Sementara, Rp3.2 miliar di Singapura, lebih mahal karena pajak kendaraannya cukup tinggi.
Sedangkan di Indonesia, Maxus Mifa 9 dibanderol dengan harga mulai dari Rp1.4 miliar berstatus on the road DKI Jakarta. Bicara spesifikasi, Maxus Mifa 9 tidak main-main.