100KPJ

Mobil Listrik Ora Siap Masuk Indonesia, Apakah Harganya Tembus Segini

Share :

100kpj – Indonesia dalam waktu dekat akan kedatangan merek mobil asal China yaitu Great Wall Motor, atau GWM Company Limited. Ada beberapa brand yang akan dijual oleh GWM, diantaranya mobil listrik Ora.

Ora adalah merek yang di bawah naungan GWM, namun berfokus pada kendaraan elektfirikasi. Nantinya jenama asal negeri tirai bambu tersebut akan memperkenalkan dirinya di ajang GIIAS 2023.

Dalam pameran otomotif yang berlangsung di ICE BSD, Tangerang pada 10 Agustus 2023 itu, GWM bersama distributor resminya, yaitu Inschcape Plc dan Indomobil Group siap merilis produk-produknya.

Dalam kemitraan ini, Inchcape dan GWM akan mengembangkan area baru dalam kolaborasi stategis. Produk yang akan dipasarkan diutamakan energi terbarukan, artinya kendaraan listrik berbasis baterai, atau hybrid.

"GWM sedang melakukan transformasi untuk menjadi perusahaan global yang berfokus pada teknologi energi baru yang pintar (new energy intelligent technologies), dan kendaraan energi baru kami telah hadir di lebih dari 170 negara dan wilayah di seluruh dunia," ujar Presiden GWM Asean Clyde Cheng.

Di negara asalnya, Ora menawarkan banyak model kendaraan listrik, salah satu yang terbaru adalah Ora Good Cat yang pertama kali dijual secara global di Malaysia, pada November 2022. 

Tidak diketahui apakah Ora Good Cat yang dipasarkan di negara tetangga juga akan masuk RI, namun jika melihat harganya tergolong tinggi untuk produk buatan jenama asal Tiongkok.

Mengutip Paultan, Sabtu 8 Juli 2023, Ora Good Cat hadir dalam beberapa varian. Untuk tipe 400 Pro dijual mulai 139,800 ribu ringgit, atau setara Rp487 juta, sedangkan tipe 500 Ultra dilego mulai 169,800 ribu ringgit, atau Rp592 juta.

Secara spesifikasi perbedaan paling mencolok adalah di jarak tempuh. Karena kapasitas baterai Good Cat Pro hanya 47,8 kWh lihitum-iron phosphate yang diklaim bisa berjalan hingga 400 km dalam kondisi penuh.

Berbeda dengan 500 Ultra yang dibekali baterai lithium terner berdaya 63,1 kWh yang memiliki jarak tempuh 500 km, berdasarkan pengujian NEDC (New European Driving Cycle).

Untuk pasar negeri jiran, GWM memberikan jaminan berupa garansi baterai hingga 8 tahun, atau setara 180 ribu kilometer. Lalu gimana dengan motor penggerak listrik kedua varian tersebut?

Meski secara kapasitas baterai berbeda, namun dinamo atau motor penggeraknya dibuat serupa. Good Cat bisa menyemburkan tenaga 143 PS dan torsi 210 Nm.

Untuk mengajaknya berlari dari kondisi diam ke 100 kpj (km per jam) butuh waktu 7,9 detik, dan kecepatan maksimalnya 150 km per jam.

Share :
Berita Terkait