100kpj – Indonesia menjadi negara pertama di dunia yang meluncurkan New Suzuki XL7 Hybrid. PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) masih mempertahankan versi konvensional meski Suzuki XL7 Hybrid sudah diluncurkan.
Teknologi semi hybrid itu hanya tersedia di tipe Beta, dan Alpha, sedangkan Zeta sebagai pilihan standarnya. Harganya untuk Suzuki XL7 Hybrid mulai Rp283,900 juta sampai Rp304,900 juta on the road Jakarta.
Mengandalkan teknologi SHVS (Smart Hybrid Vehicle by Suzuki), menggabungkan ISG (Integrated Starter Generator) sebagai pengganti alternator yang bertugas membantu kerja mesin agar lebih hemat bahan bakar.
Suzuki XL7 Hybrid juga dilengkapi baterai Lithium-ion 10 amper hour (Ah), lebih besar dari baterai Ertiga Hybrid, hanya 6 Ah. Tugasnya menjaga sistem kelistrikan hidup saat mesin mati otomatis, saat fitur engine auto start stop aktif.
Mesin masih serupa dengan Ertiga Hybrid, yaitu K15B berkapasitas 1.500cc, berpenggerak roda depan dengan transmisi manual, dan matik.
Demi menarik perhatian masyrakat, mobil yang paling canggih di kelas Low SUV tersebut diarak keliling daerah untuk diluncurkan, sekaligus hadir di dua pameran Suzuki di Sirkuit Sentul, Bogor dan Sea World Ancol, Jakarta.
Marketing Direktur PT SIS, Donny Saputra mengatakan, Suzuki hadirkan dua pemeran di lokasi yang berbeda untuk memudahkan masyarakat mengenal mobil New XL7 Hybrid dengan teknologi SHVS yang ramah lingkungan.
“Ancol menjadi wilayah tepat untuk dituju Suzuki karena banyak keluarga yang sedang berlibur, dan tentunya membutuhkan mobil SUV untuk menunjang cerita liburan mereka,” ujar Donny.
Sementara pemilihan lokasi Sirkuit Sentul, sekaligus meramaikan acara besar komunitas Suzuki Jimmny dari seluruh Indonesia. Di tengah-tengah mobil legendaris tersebut, hadir teknologi hybrid yang baru dirilis.
Untuk mendapatkan perhatian lebih dari masayrakat, dan memudahkan mereka dalam melakukan pembelian, Suzuki memberikan promo menarik untuk XL7 Hybrid meski statusnya produk yang baru diluncurkan.
Program pembelian untuk mobil Low SUV tersebut berupa pilihan jangka waktu kredit, atau tenor sampai 7 tahun, angsuran ringan ditambah bunga kredit yang kompetitif.
Selain itu , terdapat hadiah spesial jika melakukan pembelian di lokasi acara, serta cashback Rp4 juta untuk pembelian tukar tambahm alias trade in.
“Dengan hadirnya beragam perubahan mulai dari teknologi, fitur, hingga eksterior ataupun interior, kami harap SUV berteknologi hybrid ini dapat diterima masyarakat Indonesia,” tuturnya.