"Saya membeli L300 Euro 4 ini memang penasaran karena sejauh ini saya senang sekali dengan kemampuan L300 Euro 2. Sekarang saya sudah Sembilan bulan saya pakai dan memang saya rasakan kelebihannya ada di kenyamanan," lanjutnya.
Lebih lanjut, dia menilai dengan memiliki Colt L300 terbaru tak pusing lagi dalam memilih bahan bakar. Untuk perawatan lebih ke ganti oli saja, memakai bahan bakar yang sesuai rekomendasi agar performanya terjaga.
Selain mesin, New Colt L300 juga mendapat pembaruan pada sisi interior. Mulai dari kabin yang luas dan lega; desain speedometer baru, dan juga pegangan pintu baru, serta posisi speaker yang baru.
Di sisi eksterior, tampilan baru pada desain bumper dan juga desain grille baru dengan porsi balutan chrome yang lebih banyak. Selain itu, Mitsubishi New Colt L300 juga mendapatkan ubahan dengan posisi kabin lebih tinggi 100 mm.
New Mitsubishi Colt L300 memiliki dua tipe yang ditawarkan. Antara lain pikap Flat Deck yang dibanderol Rp222,15 juta dan Cabin Chassis Rp217,15 juta, semuanya berstatuskan on the road (OTR) DKI Jakarta.