100kpj – Bus pariwisata mengalami kecelakaan dengan terjun bebas ke dalam jurang di kawasan objek wisata Guci, Tegal, Jawa Tengah pada Minggu, 7 Mei 2023 pagi. Bagaimana kronologi dari kecelakaan yang tewaskan satu orang ini?
Sebelum kejadian, ternyata bus yang berada di tempat parkir itu tengah dipanasi. Bahkan, bus tersebut juga dalam kondisi terganjal dan rem tangan aktif.
"Berdasarkan keterangan dari kenek bus yang memanasi, kendaraan tersebut bahwasanya posisi bus sudah dalam keadaan berhenti, terparkir sehingga rem tangan sudah diaktifkan termasuk juga bus diganjal juga," kata Kapolres Tegal, AKBP Muhammad Sajarod Zakun.
Posisi sopir dan kenek pun saat itu tengah berada di luar bus, sembari menunggu bus dipanaskan. Akan tetapi, secara tiba-tiba bus malah meluncur ke sungai yang berada di kawasan tersebut.
"Saya panaskan mesin sembari menyalakan AC. Kemudian saya ke belakang bus untuk berkoordinasi dengan panitia ziarah, karena kita akan melanjutkan perjalanan ke Pekalongan," ungkap sopir bus, Romyani.
"Pas lagi ngobrol sama panitia, tiba-tiba bus jalan sendiri. Padahal sudah direm tangan dan diganjal. Melihat bus jalan saya cuma bisa pasrah," lanjutnya.
Sopir bus mengaku bus dalam kondisi prima dan diservis rutin. Walaupun dirinya mengakui bila posisi parkir bus memang sedikit menurun. Dalam video yang viral di sosial media pun tampak, video tersebut berjalan tanpa pengemudi dan langsung masuk ke sungai.
Bus sendiri mengangkut rombongan dari Kelurahan Pakujaya, Serpong Utara, Tangerang Selatan. Atas insiden ini, menelan korban satu orang dan puluhan orang mengalami luka-luka.
"Iya sementara sampai saat ini, terakhir ada 37 korban. Sebanyak 35 orang luka ringan, satu luka berat dan satu orang lainnya meninggal dunia," ucap Sajarod.
Atas kejadian tersebut, sopir dan kenek bus pariwisata masih diperiksa oleh pihak kepolisian. Sementara itu, Pemerintah Kota Tangerang Selatan menyiapkan dua Rumah Sakit untuk menangani apabila dibutuhkan perawatan lanjutan bagi korban kecelakaan.