100KPJ

Begini Tampilan Hyundai Kona Electric 2024, Sanggup Tempuh 490 Km

Share :

100kpj – Salah satu pelopor mobil listrik, Hyundai Kona, telah mendapat penyegaran untuk model 2024. Kona EV (ELectric Vegicle) menjadi lebih sporty tampangnya dan performanya pun meningkat dibandingkan dengan yang sebelumnya.

Mobil yang pertama kali memuli debutnya pada 2018 ini, telah dibuka selubungnya untuk Kona EV 2024. Seperti foto-foto yang dilansir oleh CarAndDriver, Rabu 8 Maret 2023.

Wajah dari Kona EV kini berubah total dan mirip dengan Hyundai Staria, di mana ada garis lampu LED di ujung kap mesin. Bagian lampu utama, foglamp pun mendapat sentuhan baru penampilannya.

Desain bagian bodi samping lebih aerodinamis dan lekukan, begitu juga velg bary. Kona EV juga mendapatkan spoiler belakang, sekilas mirip-mirip dengan SUV listrik kekinian macam Toyota bZ4X.

Hyundai Kona EV 2024 ini hadir dalam dua varian, yakni Standard Range dan Long Range. Lalu ada paket baterai 48,4 kWh serta motor listrik yang diklaim menghasilkan tenaga 154 dk (115 kW/156 PS) dan torsi 188 lb-ft (255 Nm).

Untuk varian Long Range dipakaikan baterai 65,4 kWh yang dipadukan motor listrik yang ditingkatkan dengan output tenaga 215 dk (160 kW/218 PS) dan torsi 188 lb-ft (255 Nm). Varian ini kabarnya bisa menempuh jarak 490 Km.

Cas bateri mobil ini dari 10% hingga 80% hanya butuh waktu selama 41 menit lewat pengisi daya cepat. Hyundai juga mencatat bahwa model tersebut menggunakan mode mengemudi satu pedal terbaru, fungsi Vehicle-to-Load (V2L), dan koefisien drag 0,27.

Share :
Berita Terkait