Namun jika dikalkulasikan dari Januari sampai Juni tahun ini, Low MPV lansiran Toyota tersebut masih lebih laris, angka penjulannya mencapai 39.816 unit. Sementara Xpander yang jadi tulang punggung Mitsubishi hanya dilego 32.652 unit.
Avanza ditawarkan lima varian dengan harga mulai Rp191,1 juta sampai Rp221,25 juta. Sedangkan Veloz hadir dalam empat varian dengan harga mulai Rp215,65 juta sampai Rp239,45 juta. Kalau Xpander, ditawarkan dalam delapan varian, dengan harga mulai Rp210,3 juta sampai Rp265,1 juta. (re2)