Kendaraan yang masuk ke dalam segmen hatchback, dan mengalami perubahan besar jika dibandingkan dengan versi lama. Tampilan eksterior kini lebih dinamis dan sporty, lewat garis bodi yang cenderung tegas.
Berbeda dengan All New Toyota Agya yang sudah lebih dahulu dibuka selubungnya, All New Daihatsu Ayla menggunakan desain bumper yang membentuk huruf X.
Sementara itu, grille dibubuhi aksen kekinian yang dipadukan dengan garis horizontal di bagian bawahnya. Tampilannya serasi dengan lampu utama, yang ukurannya agak kecil namun sudah dibekali teknologi Light Emitting Diode alias LED.
Perihal interior, Daihatsu masih merahasiakan bagian dalamnya.Terakhir, soal harga juga masih belum diumumkan oleh Daihatsu Indonesia dan hanya mengatakan harga jual produk bakal meluncur tidak lama lagi.